Minggu, 01 Desember 2013

Beneath the Stars

 
By Supernova

Top of Form
Bottom of Form
Di Antara Bintang-Bintang
Ia kembali mendongakkan kepalanya, menatap langit luas yang ada di atas kepala kami. Langit malam yang bagaikan beledu hitam dengan hiasan permata-permata di sekelilingnya. Angin malam berhembus, mempermainkan rambutnya yang dimodel seperti Ewan McGregor dalam Moulin Rouge.
Ia selalu histeris akan hal-hal yang tak kumengerti. Setelah beberapa jam kami berdua duduk di atas rumput, dan memandangi langit malam sambil bercerita tentang banyak hal, ia masih juga menjelaskan dengan tabah tentang keindahan yang tak dapat kutangkap dengan mataku.
"Coba lihat...langit begitu hitam sampai batasnya dengan bumi hilang. Akibatnya kerlip bintang dan lampu kota bersatu, seolah-olah berada di satu bidang. Luar biasa kan?"
Ia menatapku dan tertawa melihat ekpresiku yang kaku. Kelihatan sekali kalau aku tidak mengerti apa yang ia maksud, atau setidaknya, aku tidak mengerti mengapa langit, bintang, dan lampu kota bisa terlihat begitu indah di matanya.
“Suatu hari kau akan mengerti, Lex.” David berbisik mesra di telingaku. “Kau akan mengerti mengapa aku begitu memuja-muja keindahan. Suatu hari aku akan menunjukkan padamu, bintang-bintang, bukan hanya diatas kepalamu tapi juga di bawah kakimu.”
Aku memeluknya dalam keheningan. Tuhan, betapa aku mengasihi orang ini...David selalu mampu menggambarkan segalanya dengan tepat, indah dan rasional. Atau mungkin itulah satu-satunya cara agar aku mampu mengerti keindahan yang ditangkap matanya. Aku bukan pujangga dan tidak pernah menyukai makna-makna konotatif. Monokrom dan kurang dimensi, begitu katanya selalu tentang diriku. Pragmatis dan realistis, demikian aku menerjemahkannya. Dengan segala rasio dan akal, aku pun mencintai pria di sampingku itu. David, yang telah lama kukenal, teman baikku, sosok yang dapat kubanggakan sekaligus kukagumi. Ia mampu berpanjang lebar menjelaskan filosofi cinta dan adieksistensinya, sementara aku sendiri tak akan pernah menganalisis cinta. Yang aku tahu, aku amat peduli dengannya, sebisa mungkin ingin selalu bersamanya, dan aku yakin kami dapat bekerja sama membina apa pun, termasuk rumah tangga. Itulah aplikasi substansi cinta bagiku, dan cukup sekian. David juga tahu itu.
"Kamu nggak kedinginan ?" tanyaku sambil siap-siap membuka jaket. Mendengarnya, David yang hanya memakai cardigan tipis menjadi sadar akan dinginnya cuaca. Ia pasti telah hanyut jauh dalam dunianya sendiri. Meninggalkanku sendiri di duniaku bersama seribu pikiran yang bergayut di benakku. Dalam balutan jaketku David pun meringkuk. Matanya masih menerawang. Aku tahu apa yang ia lamunkan apalagi setelah mendengar helaan nafasnya, tapi aku enggan bertanya. Untuk apa mengungkit sesuatu yang akan membuat pikiranku terganggu. Tak lama kemudian kami kembali ke Jakarta.
"Sudah lama ya kita nggak jalan-jalan ke Puncak lagi," ujar David yang melengang dengan handuk di tangan. "Terakhir kapan ya ?"
"Fiuh, bulan yang lalu? Waktu langit dan bumi jadi satu itu,” sahutku menjawab pertanyaannya.
David menatapku lucu. "Kamu punya ingatan hebat, tapi kamu mengatakannya sama datar dengan bilang '1+1=2'..."
Suara air diguyur pun menggema dari kamar mandi. David selalu lama kalau mandi. Aku pun kembali meneruskan bacaanku, dengan kaki berselonjor di sofa panjang. Tiba-tiba suara guyuran itu berhenti, tidak, bukan selesai. Suara itu berhenti begitu saja, menyisakan keheningan yang aneh. Malam yang hening membuatku menjadi awas akan perubahan yang terjadi. Aku melirik sedikit, pintu kamar mandi terbuka dan David tengah berdiri mematung dengan hanya mengenakan handuk di pinggangnya.
"Vid…kamu baik-baik saja ?" tanyaku khawatir.
Cukup lama David tidak menjawab, sampai akhirnya perlahan ia berpakaian "Lex, saya kepingin pulang saja ya." Dengan lunglai ia menghampiriku.
"Sudahlah, kamu di sini saja, besok pagi saya antar pulang. Saya malas keluar lagi," kataku seraya menguap. Aku tak perlu berbasa-basi dengan David.
Tiba-tiba mata itu berkaca-kaca. "Saya merasa nggak karuan," gumamnya pelan. Mendadak aku merasa bersalah. Seringkali aku bersikap terlalu kritis kalau David menangis.Aku selalu berusaha menginjeksikan logika yang kupikir perlu namun ternyata malah membuat ia makin sedih dan menganggap aku tak bisa atau tak suka menolongnya. Tak heran kalau ia lebih memilih pulang daripada harus meledakkan tangisnya di depanku.
"Kamu di sini saja. Menangis sesuka hati. Saya janji akan diam, oke?" Aku tersenyum dan menariknya duduk di sampingku, kembali membaca.
"Lex..." panggilnya setelah sekian lama mematung.
"Hmmm?"
"Aku suka sekali mandi. Mau tahu kenapa?" Ingin sekali kulontarkan jawaban spontan, seperti 'supaya kuman tidak nempel’ atau 'afeksi berlebihan akan wangi sabun', tapi kuputuskan untuk diam.
"Di saat aku mandi, aku hampir tidak mendengar apa-apa selain bunyi air yang kuguyurkan ke badanku. Nyaris tidak memikirkan apa-apa karena berkonsentrasi penuh menggosok badanku, walaupun cuma lima atau sepuluh menit. Duniaku mendadak sempit...hanya sabun, busa dan tubuhku. Tidak ada ruang untuk yang lain. Hitungan menit, Lex, tapi berarti sangat banyak..."
Aku tahu apa yang kau maksud, wahai david, pujanggaku sayang. Untung sudah cukup lama aku terlatih membaca makna-makna tersirat dalam kalimatnya, walaupun belum cukup lama untuk mengerti alasan-alasan di balik itu semua. Seperti untuk apa ia memilih menikmati luka yang cuma bikin ia sedih dan menangis.
Aku menatapnya iba. David dengan air mata yang berlinangan di pipi, tangisannya yang tak pernah bersuara. Dan linangan itu menderas ketika aku menutup bukuku, memilih untuk merangkulnya.
"Kamu...pasti sebenarnya...sudah ingin ngomel-ngomel." Ia berbisik susah payah.
"Aku tetap tidak mengerti. Tapi semuanya terserah kamu..." Aku menghela nafas seraya menepuk-nepuk bahunya. Kucium kening David sekilas. Saat seperti ini membuatku berpikir lagi, jangan-jangan aku terlahir cacat. Ada satu bahasa di semesta ini yang tidak masuk ke dalam paket kelahiranku, makanya aku selalu gagal mengerti, sekalipun seorang ahlinya ada sangat dekat di sini.
David adalah guru besar bahasa aneh itu. Bahasa yang berasal dari planet tempat cinta adalah segala-galanya dan mempunyai logika dan hukumnya sendiri. Dan apa pun yang kupelajari selama ini tetap tak mampu mendekatkanku pada pengertian komprehensif akan hal satu itu.
Ulang tahunnya yang ke-27.
Setelah makan malam bersama teman-teman kami yang dipenuhi tawa dan keceriaan, kini kami kembali berdua. Matanya yang menerawang jauh, kakinya yang meringkuk, nafasnya yang mulai ditarik-ulur. Demikianlah David, bahkan di hari seistimewa ini sekalipun. Keheningan selalu membawanya ke perbatasan yang sama, batas antara dunia riil dan satu alam yang masih tak kumengerti itu. Dan hampir tak ada yang dapat menahannya menyeberang.
"Ini...hadiah untuk kamu." Aku membuyarkan lamunannya. David agak terkejut melihat kotak yang disodorkan di depan amtanya. Ia pun tertawa kecil. "Sejak kapan kamu kasih kado segala?"
"Usia 27 adalah usia penting," jawabku sekenanya. Tawanya semakin lebar ketika ia tahu apa isi kotak itu. Aku langsung sibuk menjelaskan, "Perlengkapan mandi untuk bepergian lengkap, isinya sabun cair dengan wangi Sandalwood kesukaanmu, shampoo dengan wangi yang sama, handuk lebar, dan sikat gigi lengkap dengan pasta giginya. Kemasannya praktis, jadi bisa kau bawa bepergian, juga kalau kau menginap di sini.”
"Lex," potongnya geli seraya menahan tanganku. "Saya tahu kamu adalah manusia paling realistis yang pasti akan memilih hadiah praktis seperti ini, tapi...kenapa perlengkapan mandi?"
Aku menatap kedua mata itu, dan untuk pertama kalinya ada kegugupan yang entah hinggap dari mana.
"Soalnya...ehm soalnya..." Aku gelagapan dan buru-buru menunduk. Kuatur nafas sejenak dan mengusir jauh-jauh keparat yang telah menghambat lidahku, melirik sekilas dan mendapatkan David tengah menunggu jawabanku sambil tersenyum. Senyuman yang mampu mencairkan sel-sel kelabu otak. Senyuman David dari dunia nyata, bukan antah berantah itu.
"Aku tidak pernah mengerti dunia dalam lamunan kamu," kata-kata itu akhirnya yang meluncur keluar. "Pengharapan apa yang kamu punya, dan kekuatan apa yang sanggup menahanmu sekian lama di sana. Tapi kalau memang mandi adalah satu dari sedikit tiket yang bisa membawa kamu pulang, maka saya ingin kamu semakin asyik mandi, semakin lama menggosok. Karena berarti kamu lebih lama lagi di sini, di satu-satunya dunia yang saya tahu dan mengerti. Satu-satunya tempat di mana saya eksis bagi kamu."
Ia terperangah. Menjauh. "Vid...jangan..." Langsung aku berkata was-was.
"Kamu tahu perasaanku dan aku takkan mau membahas soal ini lagi..."
"Aku juga tidak mau, tapi inilah kenyataanya. Kenyataannya aku tidak pernah berubah dari bertahun-tahun yang lalu... dan kupikir kamu juga tahu itu. Ya, ampun, buka mata kamu sekali ini saja, Vid!" "Kamu sahabatku... sahabat terbaik..."
Ia makin menjauh. Bersiap menutup diri.
"Sampai kapan kamu terus mengharapkan dia?" Tak tahan aku pun berseru, "Orang yang tidak pernah hadir di saat-saat kamu paling membutuhkan dukungan, orang yang mungkin memikirkan kamu hanya seperseribu dari seluruh waktu yang kamu habiskan untuk melamunkan dia, orang yang tidak tahu bahwa kamu bahkan harus mandi hanya untuk bisa melepaskan dia barang sepuluh menit dari pikiran kamu? Orang yang bahkan sudah punya kehidupannya sendiri?"
"Dia ingin datang. Biar itu cuma dalam hati. Dan dia akan menjemputku, di kesempatan pertama yang dia punya. Aku juga bisa merasakan kalau dia selalu memikirkanku."
"Kapan kamu akan bangun, David?" keluhku letih.
Ia menggeleng. "Ini yang namanya cinta sejati. Satu hal yang tidak kamu tahu."
Aku balik menggeleng. "Itu kebutaan sejati. Kamu memilih menjadi tuna netra padahal mata kamu sehat. Kamu tutup mata kamu sendiri. Dan kesedihan kamu pelihara seperti orang yang mengobati lukanya dengan cuka dan bukannya obat merah."
David menyentuh wajahku sekilas. "Semoga suatu saat kamu mengerti."
Kata-kataku habis sudah. Dalam hati aku menolak tegas pernyataanya dan ia pun bisa melihatnya jelas. Apa yang ia yakini tentang perasaannya berada di luar akalku. Mana mungkin aku bisa mengerti.
Kami berdua berdiri berhadapan, dua manusia yang telah bersahabat bertahun-tahun lamanya, namun malam ini kami merasa asing satu sama lain. Aku mencintai David. David mencintai pria lain, yang sekarang bahkan sudah berumah tangga. Demikianlah fakta sederhana yang telah kami ketahui bersama. Kemalangan itu diperparah lagi karena keinginanku yang logis untuk memilikinya bukanlah cinta bagi David, sementara cintanya David adalah substansi ekstra-terestrial bagiku. Kami tak mampu lagi berkomunikasi.
Hampir genap setahun tak ada David lagi dalam hari-hariku. Tidak ada lagi yang menerjemahkan keindahan alam. Tidak ada lagi yang menunjukkan signifikasi di balik hal-hal remeh. Tidak ada lagi yang duduk di sofa panjangku untuk melalap buku-buku filsafat. Tapi yang paling aku kehilangan adalah mendengarkan ia mandi.
Hampir setiap saat aku berusaha merasionalkan semua ini dan kesimpulanku selalu sama, aku harus menemuinya lagi. Bukan satu hal yang sulit untuk menemukannya. Ia masih David yang dulu, yang dapat kutemui sore-sore sedang membaca buku di bangku taman berbukit-bukit di komplek rumahnya. Yang sulit adalah mengungkapkan apa yang tak pernah aku sadari. Yang sulit adalah tidak punya harapan apa-apa sesudah aku selesai menyampaikannya nanti.
"David..." Ia berbalik, kaget luar biasa ketika mendapatkanku muncul lagi dalam hidupnya begitu saja. Lebih kaget lagi ketika aku langsung duduk di hadapannya dan meraih jemarinya dengan tanganku yang dingin karena tegang.
"Sebentar saja. Aku tidak akan lama," ucapku cepat untuk meredam rasa kagetnya.
Ia pun seperti tidak bisa berkata apa-apa, hanya jemarinya ikut jadi dingin.
"Aku tidak akan pernah jadi pujangga dan tetap ngantuk kalau baca buku filsafat. Aku tetap Alex, si pragmatis realis yang melihat segalanya dengan tiga dimensi dan bukannya empat seperti kamu. Tapi sekarang aku mengerti kondisi aneh itu..." Aku menelan ludah. "Karena aku sudah mengalaminya. Kebutaan itu. aku tahu sekarang, aku mencintai kamu bukan hanya dengan logika dan rasio. Bukan karena sekadar kamu memenuhi standarku, tapi...karena aku juga mencintai kamu di luar akal. Satu tahun aku menemukan cukup banyak alternatif yang masuk akal, tapi aku memang tidak ingin yang lain. Hanya kamu. Apa adanya, termasuk alam lamunan yang tidak pernah ada aku di dalamnya."
"Dan aku tetap Alex yang kalkulatif dan tidak mau rugi. Tapi aku benar-benar tidak mengharap apa-apa kali ini. Aku hanya ingin mengatakan ini semua dan sudah. Habis perkara." Aku menutup pernyataanku dengan senyum semampunya. Berusaha bangkit berdiri, walau berat sekali. Tangan David yang sedingin es batu tiba-tiba menahanku.
"Kamu mau kemana?" tanyanya lirih.
"Mm..jalan-jalan..." jawabku tidak yakin.
"Ikut," ujarnya pendek seraya berdiri melipat buku. Kami berdua berjalan meninggalkan taman. Seolah-olah tidak pernah terjadi apa-apa. Sama sekali tak ada jejak spasi kosong dari satu tahun yang sepi itu.
"Aku sendiri sudah banyak berpikir murni dengan sel-sel otak seperti yang kamu anjurkan, menerjemahkan apa yang kamu anggap absurditas. Dan kesimpulannya..." Ia berkata lamat-lamat, "Tidak akan ada orang lain yang mengerti alam itu selain kita sendiri. Tapi kemanapun yang kupilih, kamu tetap orang yang paling nyata dan paling berarti. Aku tidak harus mandi untuk bisa pulang. Kamu adalah jalan pulang, rumah yang nyaman dan tiket sekali jalan. Aku tidak ingin pergi lagi. Itu juga kalau kamu tidak keberatan kita menjalaninya pelan-pelan."
Perjalanaan singkat menuju mobilku sore itu adalah gerbang menuju sebuah perjalanan baru yang panjang.
David benar. Banyak hal yang tak bisa dipaksakan, tapi layak diberi kesempatan. Dan kesempatan itu harus ditawarkan setiap hari oleh kedua belah pihak. Aku pun benar, kami berdua mampu membangun apa saja, baik persahabatan belasan tahun maupun kebersamaan seumur hidup.
Setiap kali aku duduk di sofa dan memandang David yang asyik mandi, ketakutan itu kadang-kadang datang. Ketakutan kalau suatu hari aku terpaksa harus menariknya pulang dengan paksa, dan mandi tak mampu lagi menjadi tiketnya. Ketakutan kalau aku harus kehilangan dunia absurd tempat perasaanku kepadanya bersemayam, dunia yang ternyata amat kusukai. Ketakutan yang timbul justru karena sekarang aku benar-benar mengerti perasaan David dan semua alasannya dulu.
Tapi semua itu sekarang telah berlalu, seiring dengan berjalannya waktu, David mulai mengurangi mandi. Seolah ia tak memerlukan lagi mandi hanya untuk melupakan pria yang pernah merebut mahkota hatinya. Ia mulai bisa menatap dunia dan tersenyum. Bahkan beberapa hari yang lalu ia sudah bisa mengolok-olok pria yang selama ini selalu mengisi pikirannya itu. Sungguh kemajuan yang patut dibanggakan.
Sebaliknya aku, aku menjadi semakin memahami David setelah setahun berpisah dengannya. Aku seperti orang yang baru saja mendapat kursus kilat bahasa mahluk planet di mana cinta adalah segala-galanya. Dan aku mulai bisa melihat dengan kacamata David.
Sesuai janjinya padaku, di ulang tahunku yang kedua puluh sembilan, ia membawaku lagi ke Puncak. Kami duduk di sebuah bungalow di tepi jurang, memandang langit malam yang pekat bagai beledu. Bintang-bintang bersinar dengan indahnya di atas kepala kami, dan lampu-lampu kota gemerlapan di bawah kaki kami. Kurasakan perasaanku bergejolak dengan kuatnya melihat keindahan yang terbentang di hadapanku. Kupandangi David, pujanggaku yang tampan, ia juga balas memandangku dalam-dalam.
Sedetik kemudian bibir kami bertemu, saling memagut dengan liarnya, membagi nafsu dengan leluasa disaksikan langit malam, bintang-bintang, dan lampu-lampu kota.
…Aku akan menunjukkan padamu bintang-bintang, bukan hanya di atas kepalamu, tapi juga di bawah kakimu…
Kamu ada komentar, kritik, saran, atau mau kenalan? Hubungi aku valacee@email.com